Info Lowongan Kerja Assistant Development Program Di Bank BNI Syariah - Bagi anda yang sedang mencari Informasi Lowongan Kerja Terbaru Bank BNI Syariah untuk tahun 2015 akan kami berikan beberapa informasi lowongan pekerjaan untuk anda yang kami sajikan dari berbagai sumber yang dapat dipertanggungjawabkan. Lowongan pekerjaan dari perusahaaan BUMN, Swasta, BANK serta lowongan kerja lainya akan kami sajikan di website ini.
Lowongan Pekerjaan yang akan kami informasikan untuk anda adalah Info Lowongan Kerja Assistant Development Program Di Bank BNI Syariah. Berikut ulasan selengkapnya.
PT. BANK BNI SYARIAH
Profil Dan Sejarah Singkat BNI Syariah
Selain adanya demand dari masyarakat terhadap perbankan syariah, untuk mewujudkan visinya (yg lama) menjadi “universal banking” , BNI membuka layanan perbankan yang sesuai dengan prinsip syariah dengan konsep dual system banking, yakni menyediakan layanan perbankan umum dan syariah sekaligus. Hal ini sesuai dengan UU No. 10 Tahun 1998 yang memungkinkan bank-bank umum untuk membuka layanan syariah,
Di awali dengan pembentukan Tim Bank Syariah di Tahun 1999, Bank Indonesia kemudian mengeluarkan ijin prinsip dan usaha untuk beroperasinya unit usaha syariah BNI. Setelah itu BNI Syariah menerapkan strategi pengembangan jaringan cabang, syariah sebagai berikut :
Tepatnya pada tanggal 29 April 2000 BNI Syariah membuka 5 kantor cabang syariah sekaligus di kota-kota potensial, yakni : Yogyakarta , Malang , Pekalongan, Jepara dan Banjarmasin .
Tahun 2001 BNI Syariah kembali membuka 5 kantor cabang syariah, yang difokuskan di kota-kota besar di Indonesia , yakni : Jakarta (dua cabang), Bandung, Makassar dan Padang
Seiring dengan perkembangan bisnis dan banyaknya permintaan masyarakat untuk layanan perbankan syariah, Tahun 2002 lalu BNI Syariah membuka dua kantor cabang syariah baru di Medan dan Palembang .
Di awal tahun 2003, dengan pertimbangan load bisnis yang semakin meningkat sehingga untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, BNI Syariah melakukan relokasi kantor cabang syariah di Jepara ke Semarang . Sedangkan untuk melayani masyarakat Kota Jepara, BNI Syariah membuka Kantor Cabang Pembantu Syariah Jepara.
Pada bulan Agustus dan September 2004, BNI Syariah membuka layanan BNI Syariah Prima di Jakarta dan Surabaya . Layanan ini diperuntukan untuk individu yang membutuhkan layanan perbankan yang lebih personal dalam suasana yang nyaman.
Dari awal beroperasi hingga kini, BNI Syariah menunjukkan pertumbuhan yang signifikan. Asset meningkat dari Rp. 160 Milyar di Tahun 2001 menjadi 460 Milyar di Tahun 2002. Seiring dengan itu kinerja usaha juga mengalami peningkatan dengan pencapaian laba sebesar Rp. 7,2 Milyar dibanding tahun 2001 yang masih rugi sebesar 3,1 Milyar. Dana pihak ketiga meningkat sebesar 88% dari tahun 2001 menjadi Rp. 205 Milyar. Pembiayaan juga meningkat 163% menjadi 292,9 Milyar. Data di atas menunjukkan bahwa perbankan syariah memiliki prospek yang baik dan akan terus berkembang di masa yang akan datang. Pada akhir tahun 2003 dana pihak ketiga meningkat 97.56% menjadi Rp405 milyar, pembiayaan meningkat sebesar 67.57% menjadi Rp490milyar sedangkan laba mencapai peningkatan sebesar 281.39% menjadi Rp.27.46 milyar. Pada tahun 2004 BNI Syariah mendapatkan penghargaan The Most Profitable Islamic Bank untuk yang kedua kalinya, penghargaan ini berdasarkan penilaian oleh Karim Business Consulting bekerja sama dengan Majalah Manajemen dan PPM.
DETIL PEKERJAAN
Dalam mengembangkan perbankan syariah yang semakin kuat kami kembali mencari talenta muda - mudi berbakat untuk bekerja di unit cabang melalui Rekrutmen Pegawai Bank BNI Syariah dengan kriteria dan persyaratan sebagai berikut:
Assistant Development Program (ADP - BNI Syariah)
Persyaratan:
- Penduduk Indonesia (Berdomisili di soloraya lebih diutamakan)
- Berjenis kelamin Pria
- Minimal pendidikan Diploma D3
- Indeks prestasi komulatif minimal 2.75 (PTN) atau 3.00 (PTS) dari skala 4.00
- Umur pelamar maksimal 26 tahun per tanggal 9 oktober 2015
- Minimal tinggi badan 165 cm
- Belum menikah dan siap tidak kawin selama mengikuti ikatan dinas (OJT)
- Mempunyai kepribadian baik, penampilan menarik dan motivasi tinggi
- Bisa menjalankan perangkat komputer seperti Miscrosoft office word, excell dan power point
- Bisa membaca Al Quran
Bila kamu tertarik Silakan Kirimkan Surat lamaran,
daftar riwayat hidup dengan salinan ijasah asli
dan transkip nilai, Foto warna 4x6 (3 lembar )
dan poscard 1 lembar, surat keterangan catatan kepolisian,
surat keterangan sehat dan bebas narkoba,
surat keterangan belum menikah melalui alamat pos ke :
PT Bank BNI Syariah
Cabang Surakarta
Jalan slamet riyadi No 318 Laweyan,
Surakarta
Demikian informasi mengenai Info Lowongan Kerja Assistant Development Program Di Bank BNI Syariah semoga dapat bermanfaat untuk anda. Jangan ketinggalan pula dengan informasi berikut Lowongan Kerja Sales Officer Funding Di Bank CIMB Niaga juga dapat menambah info pekerjaan yang sedang anda cari. semoga Sukses
0 komentar:
Post a Comment